Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano Intensifkan Patroli Keamanan

    Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano Intensifkan Patroli Keamanan

    Sumbawa Barat, NTB — Anggota Polsek Kawasan Pelabuhan Laut Tano melaksanakan kegiatan pemantauan situasi keamanan dan ketertiban di area Pelabuhan Laut Tano, pada malam hari. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya preventif guna memastikan kondisi pelabuhan tetap aman, tertib, dan kondusif, khususnya pada aktivitas keluar masuk kendaraan dan penumpang. Sabtu, (13/12/2025)

    Dalam pelaksanaan pemantauan, personel kepolisian melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan yang melintas serta berdialog dengan masyarakat dan pengguna jasa pelabuhan. Petugas juga memberikan imbauan agar selalu mematuhi aturan yang berlaku, menjaga ketertiban, serta mengutamakan keselamatan selama berada di kawasan pelabuhan.

    Selain itu, kehadiran anggota Polsek di lapangan bertujuan untuk mencegah terjadinya gangguan kamtibmas, seperti tindak kriminalitas, pelanggaran lalu lintas, maupun potensi gangguan keamanan lainnya. Pemantauan dilakukan secara humanis dan profesional sehingga masyarakat merasa aman dan nyaman.

    Sementara itu, Kasi Humas Polres Sumbawa Barat Iptu Ardiyatmaja menyampaikan bahwa kegiatan pemantauan yang dilaksanakan oleh anggota polsek kawasan pelabuhan merupakan bagian dari upaya rutin kepolisian dalam menjaga stabilitas keamanan di kawasan pelabuhan.

    “Kehadiran anggota di lapangan guna memberikan rasa aman kepada masyarakat, khususnya para pengguna jasa pelabuhan. Diharapkan dengan kegiatan ini, situasi kamtibmas tetap terjaga dan aktivitas di Pelabuhan Laut Tano dapat berjalan dengan lancar, ” ujarnya.

    Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, diharapkan situasi keamanan di area Pelabuhan Poto Tano senantiasa aman, tertib, dan kondusif serta mampu memberikan rasa aman bagi seluruh masyarakat dan pengguna jasa pelabuhan. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Seteluk Laksanakan Patroli Dialogis...

    Artikel Berikutnya

    Personel Jaga Polsek Poto Tano Gelar Patroli...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    KPK Dalami Peran Eks Stafsus Menag, Gus Alex, dalam Kasus Kuota Haji
    Rancangan UU Disinformasi Ancaman Kebebasan Berekspresi?
    PA3KN DPR Gelar Workshop Penulisan Karya Ilmiah Kebijakan untuk Penguatan Analisis APBN
    Putusan Pengadilan Terhadap Mantan Ibu Negara Korsel Terkait Kasus Dugaan Korupsi Segera Dibacakan
    Patroli Blue Light Dini Hari, Sat Samapta Polres Sumbawa Barat Tekan Kriminalitas

    Ikuti Kami